Detil Pengumuman

Pembukaan Penerimaan Proposal Hibah Kompetisi Penelitian dan Abdimas Mandiri UTM

Nomor             : B/ 2522/UN46.4.1/PT.03.07/2024                                            Bangkalan, 26 April 2024

Lampiran         : 1 berkas                                            

Hal                  : Pembukaan Penerimaan Proposal

                          Hibah Kompetisi Penelitian dan Abdimas Mandiri UTM

                    

 

Kepada Yth

DEKAN FAKULTAS HUKUM

DEKAN FAKULTAS PERTANIAN

DEKAN FAKULTAS EKONOMI & BISNIS

DEKAN FAKULTAS TEKNIK

DEKAN FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

DEKAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU BUDAYA

DEKAN FAKULTAS KEISLAMAN

di –

      UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

 

 

Dengan hormat,

Dalam rangka pelaksanaan program Hibah Kompetisi Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Mandiri pendanaan DIPA UTM Tahun 2024, bersama ini kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut :

  1. Jadwal pelaksanaan program hibah kompetisi penelitian dan pengabdian masyarakat mandiri Universitas Trunojoyo Madura Tahun 2024 (terlampir);
  2. Sebagai salah satu persyaratan, pengusul diwajibkan untuk memenuhi luaran penelitian/ pengabdian masyarakat tahun pelaksanaan 2020 dan 2021. Luaran penelitian yang dimaksud agar diunggah melalui SIMPELMAS;
  3. Pelaksanaan penelitian dan pengabdian masyarakat mandiri UTM Tahun 2024 didasarkan pada buku Panduan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Edisi VII yang dapat didownload di website LPPM UTM (https://lppm.trunojoyo.ac.id) dan SIMPELMAS (https://simpelmas.trunojoyo.ac.id).

 

Mohon kesediaan Bapak/Ibu Dekan agar dapat menginformasikan pelaksanaan pembukaan proposal untuk mengikuti hibah kompetisi penelitian dan pengabdian masyarakat mandiri tahun 2024 kepada para dosen di lingkungan fakultas masing-masing. Atas perhatiannya, kami sampaikan terima kasih.

 

Ketua LPPM

 

 

Gita Pawana

NIP. 196409161991021001

 

Surat Pengumuman Penerimaan Proposal Penelitian dan Pengabdian Mandiri 2024

Download Template Proposal :

1. Template Proposal Penelitian Pemula

2. Template Proposal Penelitian Kolabnas

3. Template Proposal Penelitian Kolaborasi International

4. Template Proposal Grup Riset

5. Template Proposal Abdimas

Download Panduan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Mandiri VII 2024

26 April 2024

Fahrizal Emir